Sriwijayatimes.id | OKU Timur – Syukuran mendapatkan bantuan dua buah alat operasional di bidang perikanan, bantuan ini diberikan oleh kementerian Perikanan dan kelautan agar koperasi dapat mendorong produktivitas dalam memasarkan produk daging ikan olahan. Acara syukuran tersebut berlangsung di Desa Tambak Boyo, BK 9, Belitang, Selasa (26/11/2019)
Kepala Dinas Perikanan dan peternakan Ir. Tubagus Sunarseno mengatakan, Lewat usaha Bupati OKU Timur H. Kholid Mawardi bersama Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan OKU Timur mendapatkan dua buah alat operasional di bidang perikanan. bantuan ini diberikan oleh kementerian dengan harapan dapat mendorong produktivitas koperasi dalam membuat dan memasarkan produk daging ikan olahan,” katanya.
“Bantuan yang diberikan berupa satu unit Excavator dan satu unit mobil box pendingin masing -masing senilai Rp 1,6 miliar dan Rp 600 juta berkat keberhasilan dari Bupati OKU Timur yang meminta kepada kementerian kelautan dan perikanan,” ujarnya.
Kedepanya alat bantuan tersebut dipakai untuk anggota koperasi untuk membuka kolam baru atau mengeruk kolam. Sedangkan mobil itu untuk mengangkut daging ikan yang kapasitas lima ton yang sudah menpunyai alat pendinginnya ikan, jadi pemasaran akan lebih baik,”kata pak Tubagus.
Tubagus juga berharap agar alat bantuan itu dapat digunakan sebaiknya mungkin sehingga dapat mendorong produktivitas dari koperasi yang bergerak di bidang pengolahan daging ikan ini.
Semoga bantuan bisa mendorong produktivitas koperasi Sinar Baru Minasari yang dipimpin oleh pak H. Herwanto kedepanya,”ujarnya. ( BUDI)