Dinsos OKUT Bersama Kelurahan Terukis Berikan Bantuan Untuk Marwan Sakit Stroke

Sriwijayatimes. ID OKU Timir – Bentuk rasa peduli kepada warga yang kurang mampu. Pemerintah Daerah OKU Timur memberikan bantuan melalui Dinas Sosial bersama kantor kelurahan Terukis Rehayu langsung memberikan bantuan kepada Bapak Marwan (53) warga Dusun Jati Rahuyu. Pemberian sembako dan uang juga ikut hadiri Lurah Terukis Rahayu Bahori SE dan dari Dinas sosial Jumaidah. SKM. MM. Kabid Linjamsos, Renita. SE. Kasi PSKBA.

Bapak Marwan selain kurang mampu juga mengalami sakit stroke berat Selama ini dia merupakan tulang punggung keluarganya,sejak dirinya mengalami sakit struk berat untuk kehidupan sehari harinya istrinya menjadi pekerja pengasuh anak,” kata Lurah Terukis Rahayu Bahori SE. Selasa (30/06/2021)

“Bahori mengatakan pak Marwan sudah mengalami tiga kali mengalami stroke dan yang terakhir ini sangat barat sehingga pak Marwan tidak bisa untuk berjalan lagi kalau pun berjalan harus memakai tongkat,”ucap Lurah.

Kalau melihat kondisi pak Marwan waktu masih pekerja lepas harian kantor Dinkes OKU Timur sangat sehat,tapi sekarang sudah berbeda jauh, selain tidak bisa bergerak maun duduk atau berdiri saja sangat susah.

“Ini sudah menjadi kewajiban saya sebagai lurah dan warga saya yang berada di Kelurahan Terukis Rahayu untuk membantu untuk meringankan pak Marwan,” tutupnya.

Baca Juga :
Ketua Dan Wakil TP PKK OKUT Berikan Bantuan 2000 Bibit Ikan Dan 10000 Bibit Pohon

Sementara Kabid Linjamsos, Jumaidah. SKM. MM dan Renita. SE. Kasi PSKBA Dinsos OKU Timur menambahkan, kegiatan tersebut untuk membantu warga yang kurang mampu, apa lagi kondisi sedang sakit berat,” katanya.

“Mendengar ada warga yang sakit berat dan tidak mampu apa lagi menjadi tulang pungung keluarga, kami Dinsos bersama Lurah Terukis langsung datang kerumah pak Marwan untuk memberikan sedikit bantuan bahan kebutuhan pokok dari Dinsos agar bisa sedikit meringankan beban pak marwan,” ucapnya.

Jumaidah. SKM, menambahkan pak Marwan sudah dikenal sewaktu dirinya masih di Dinas Kesehatan OKU Timur beberpa tahun yang lalu. Pak Marwan sangat rajin bekerja membantu di kantor Dinkes,”katanya.

“Semoga dengan bantuan dari Dinsos OKU Timur dan Kelurahan Terukis berupa sembako ini bisa meringankan keluarga pak Marwan. Semoga pak Marwan bisa cepat sehat kembali dan bisa bekerja kembali,” pungkasnya.

Ditempat yang sama Marwan mengucapkan trimakasih banyak atas kehadiran Pak Lurah dan Ibu dari Dinsos OKU Timur yang telah datang dan memberika bantua sembako pada keluarga kami.

“Sekali lagi kami uncapkan beribu ribu trimakasih atas bantuan ini,”ucap pak Marwan sambil meneteskan air mata. (BD)