Sriwijayatimes. Id OKU Timur. Dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) Komite Olah Raga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur untuk periode 2022 – 2026 yang diselenggarakan di Aula SD Negeri Tepung Sari Kecamatan Belitang, terpilih secara aklamasi Dwi Seva Prasetyo sebagai Ketua. Muskab diikuti 25 peserta dari utusan cabor rekreasi dan Pengurus Kormi Provinsi Sumatera Selatan.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata, Drs.H.M Supardi, MBA, MM , mewakili Bupati OKU Timur dalam sambutan mengatakan, kegiatan olahraga dan rekreasi masyarakat merupakan bidang keolahragaan yang mampu menggerakan masyarakat ramai.
Pada Tahun Anggaran 2022 nanti, sebutnya, Pemerintah Kabupaten OKU Timur melalui Disporapar akan mencoba mengusulkan hibah anggaran untuk KORMI OKU Timur.
“Hal itu agar olahraga rekreasi semakin maju dan dapat bermanfaat bagi masyarakat OKU Timur”, sebutnya.
Supardi menegaskan, dinas yang dipimpinnya selalu mensuport dan mendukung penuh olahraga rekreasi yang ada di Kabupaten OKU Timur. “Terutama yang bisa membuahkan prestasi untuk keharuman dan nama baik Kabupaten OKU Timur”, tandas nya.
Sementara Ketua Umum KORMI terpilih, Dwi Seva Prasetyo yang akrab disapa Mas Seva menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan untuk mengemban amanat tersebut.
“Terima kasih atas kepercayaannya untuk meneruskan perjuangan KORMI agar ke depan lebih mendapat porsi bagi ruang gerak masyarakat untuk berolahraga rekreasi”, ucapnya
Dalam waktu dekat, pihaknya akan menyusun kepengurusan dan menyusun program kerja serta berharap bimbingan Bupati dan jajaranya..
“Sehingga dapat berbuat maksimal di ruang lingkup keolahragaan rekreasi di Sumatera Selatan”, tambahnya.
Dwi Seva Prasetyo Pria yang sukses memberangkatkan 4 Penggiat Olahraga Tradisional dalam event nasional POTRADNAS di Provinsi Kepulauan Bangka tahun 202, menjelaskan konsentrasi pembinaan kita saat ini adalah bagaimana pentertibaan masyarakat untuk mencintai olah raga dan sekaligus mengolahragakan masyarakat, kita memiliki 3 program besar , untuk memasyarakatkan olahraga Tradisional dan Kreatif Budaya, mengembangkan olahraga Kesehatan dan Kebugaran, serta kembali menggiatkan Cabor Petualangan dan Tantangan. Yang sejalan dengan event event besar yang di selenggarakan oleh Bupati OKU Timur H. Lanosin ST. Insya allah kita akan bisa bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah Kab OKU Timur nantinya,”tutupnya. (BD)