Sriwijayatimes id OKU Timur – Pembangunan infrastruktur seperti jalan, jembatan, normalisasi, gedung yang merupakan proyek strategis Kabupaten akan segera dituntaskan.
Terlebih hal tersebut juga merupakan program kerja Bupati OKU Timur Ir. Lanosin, ST, MT untuk itu segera tindak lanjuti. Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala Dinas PUTR, Ir. Aldi Gurlanda, ST dalam momen hari bakti PU ke 78 di halaman kantor PUTR OKU Timur. Minggu, (3/12/2023).
“Infrastruktur jalan dan jembatan merupakan program penting dalam visi dan misi Bupati. Sebagai urat nadi, pembangunan infrastruktur jalan sangat berpengaruh pada pertumbuhan ekonomi masyarakat, untuk itu Bupati berpesan agar segara dilaksanakan,” jelas Aldi.
Tak hanya pada aspek itu saja, sambungnya, pertumbuhan ekonomi juga dapat didukung pada proyek strategis lainnya, seperti di sektor pertanian, perkebunan, perikanan dan sektor kehutanan.
“Dari faktor azas manfaat dapat dinikmati hingga ke seluruh masyarakat di OKU Timur, dengan adanya pembangunan yang sampai ke pelosok desa,” terangnya.
Sebagai gardah terdepan dalam merubah wajah bumi sebiduk sehaluan ini agar lebih baik, dan dalam mewujudkan visi misi Bupati, Kadin PUTR ini menjelaskan bahwa pihaknya juga selalu berkoordinasi dengan kementerian dan balai besar. Hal tersebut tak lain sebagai langkah dalam percepatan pembangunan di Kabupaten OKU Timur.
“Kita selalu koordinasi dengan kementrian dan balai besar jalan atau pun balai besar sungai terkait konekting pekerjaan dan sinergitas. Di tahun ini akan ada kegiatan dari kementrian PUPR di Kabupaten, seperti jalan, jembatan gantung dan air minum,” bebernya.
Untuk air bersih, ditambahkannya lagi, pihaknya mendapatkan hibah air minum pedesaan yang letaknya di Dinas PUTR, lalu hibah air minum perkotaan di PDAM.
“Sementara, untuk Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja (IPLT) limbah tinja sudah kita usulkan ke kementrian semoga di tahun depan terverifikasi,” tutupnya.