Jumat Curhat
Sriwijayatimes ID OKU Timur – Guna memupuk silahturahmi dengan Masyrakat
Kapolres AKBP Dwi Agung Setyono S.I.K,M.H bertatap muka langsung dengan para tokoh masyarakat,pengurus masjid dan perangkat dusun di Kedai The Richciz Terukis Rahayu Kecamatan Martapura OKU Timur Jum’at (20/01/2023) Pkl.09.00 Wib.
Giat Jumat curhat ini Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono memperkenalkan diri agar bisa menjadi warga OKU Timur yang dikenal dengan Bumi Sebiduk Sehaluan ini.
Jumat curhat dihadiri jajaran Mapalores OKU Timur diantaranya,Kabag Ops Polres,
Kasat Reskrim Polres,Kasat Binmas Polres,Kabag Log Polres,Kasat Intel,Kasi Propam Polres,Kasi Humas Polres OKU Timur AKP Edi Arianto dan Kapolsek Martapura Kompol.
Kapolres AKBP Dwi Agung Setyono S.I.K,M.H mengatakan,Terimakasih atas prasarana yang telah dipersiapkan dalam Silahtuhrami Jumat Curhat. Dalam momen ini saya akan memperkenalkan diri dan sekaligus menerima saya sebagai warga OKU Timur.
Kami Mapolres OKU Timur siap menerima masukan usul dan saran dari Masyarakat Khusus nya masalah Kamtibmas yang ada Di Bumi Sebiduk Sehaluan.
Disini saya menerapkan program bapak kapolda sumsel masalah orgen tunggal masalah musik Remix Khusus untuk di wilayah OKU Timur saya mengharap tidak ada lagi kerena bisa menimbulkan Gangguan Kamtibmas di masyarakat.
Untuk masalah narkoba di Kabupaten OKU Timur saya menerima laporan dari masyarakat. Sedangkan curas
di wilayah OKU Timur ini saya juga siap untuk memberantas,” tegas Kapolres.
Kapolres OKU Timur berpesan,
kepada masyarakat agar tidak membeli kendaraan dari hasil Tindak kejahatan, karena akan bisa merugikan sendiri dan akan berurusan dengan Hukum,” tutupnya.
Sementara Camat Martapura Herlius SE mengatakan, Selamat datang pak kapolres di Kecamatan Martapura OKU Timur semoga bapak betah dan kami siap mendukung sepenuhnya kegiatan bapak.
Untuk masalah musik Remik di wilayah Martapura kami pastikan tidak akan terjadi lagi, karena sudah ada payung hukum dan kami siap membentu pihak kepolisan,’tutupnya.
Sebelum acara usuai Kapolres OKU Timur dan Masyrakat bertanya jawab, sebagai berikut
H.melwani( Pensiunan PNS )
• Untuk masalah Narkoba di martapura ini kami mohon kepada bapak kopolres tolong di berantas.
• Kami dari masyarakat Martapura mendukung kegiatan jumat curhat ini agar silahturahmi kita bisa terjalin
Suradi ( Kaling Terukis )
• Saya terimakasih atas untuk masalah musik remix di tiadakan lagi memang keberadaan musik remix ini Sangat mengganggu kenyamanan masyarakat.
• Agar untuk aturan ini di sosialisasikan dan ditegaskan kembali kepada masyarakat
Supriyanto (Babinsa)
• Kami di sini telah mengamankan balap liar di wilayah Martapura ini dan kami mohon dukungan nya masalah balap liar ini.
Kapolres OKU Timur AKBP Dwi menjawab,Untuk masalah hiburan nanti Administrasi nya bisa di urus secara berjenjang agar tidak saling menyalahkan, sementara Masalah narkoba kalaupun ada informasi tolong hubungi dan segera laporkan kepada kami akan ditindak lanjuti
Untuk balap liar kami juga akan mencarikan solusinya agar tidak terjadi lagi balap liar di wilayah Martapura ini tetapi kami juga mohon untuk peran dari masyarakat .