Sriwijayatomes. ID OKU Timur. Tim gabungan Shadow Wallet Polres OKU Timur dan Tim opsnal Polsek Belitang l berhasil meringkus AS (28) warga Kecamatan Buay Pemuka Peliung Kabupaten OKU Timur.
Pelaku tercatat sudah lima kali beraksi, diantaranya tiga kali uang didalam kotak amal di masjid Sabilil Mutaqin di Desa Sidodadi Kecamatan Belitang l OKU Timur itu raib dan AS juga pernah menggarap kotak amal di Mushola Darussalam bahkan pernah juga di warung bakso yang ada di desa Sidodadi Kecamatan Belitang l OKU Timur.
Menurut keterangan Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono SH Sik MM didampingi Kasat Reskrim Polres OKUT AKP Apromico SH Sik MH melalui Kasi Humas Polres OKUT IPTU Edi Arianto menjelaskan, dari tiga kali aksinya di masjid Sabilil Mutaqin di Desa Sidodadi tersebut, dirinya meraup uang sebesar Rp 15 juta.
“Tepat pada tanggal 10 Maret 2022, Kamis dini hari sekira pukul 02.41 pelaku beraksi menggarap kotak amal dengan cara merusak kotak amal tersebut lalu mengambil uang yang ada didalamnya,” kata Kapolres
Atas kejadian tersebut, aparat gabungan yang menerima laporan langsung bergerak cepat melakukan penangkapan terhadap pelaku curat ini.
AS yang sedang bersembunyi di Kabupaten OKU lalu diseret aparat gabungan Tim SW dan opsnal Polsek Belitang l ke Mapolres OKU Timur untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.
“Dari hasil interogasi, tersangka mengakui perbuatannya, bahkan dari ketiga TKP itu pelaku sudah lima kali menggasak uang kotak amal,” bebernya.
Kini tersangka berserta barang bukti diamankan di polres OKU Timur guna proses hukum lebih lanjut. (BD)