Sriwijayatimes id OKU Timur –
Camat Jaya Pura Gunawan Pantau langsung pembagian keluarga penerima Manfaat (KPM).
Sebanyak 1.483 Keluarga penerima Manfaat (KPM) untuk desa delapan diantaranya Way Salak, Peracak Jaya, Tumi Jaya, Condong, Mendah, Kambang, Jayapura, dan Bunga Mayang.
Pembagian beras KPM dimulai pukul 08.00 WIB dilaksanakan di Kantor Camat Jayapura Kabupaten OKU Timur, Selasa (20/08/2024)
Untuk mendapatkan masyarakat diwajibkan membawa fotokopi Kartu Keluarga (KK) dan KTP, serta membawa yang aslinya untuk verifikasi.
Dalam hal ini PLT Camat Jayapura, Gunawan Septiadi SE, mengatakan,total jumlah warga
penerima Manfaat (KPM) sebanyak 1.483 orang untuk delapan desa diwilayah kecamatan jaya pura.
“Alhamdulilah pada hari ini semua beras sudah tersalur untuk masyarakat penerima Manfaat .
Pembagian beras dilaksanan di kantor camat agar lebih lebih terkoordinasi dan efisien,”kata camat.
Camat melanjutkan,pembagian beras memontumnya sangat pas untuk masyrakat petani jaya pura yang sebagian petani perkebunan.
Ini semua bentuk kepedulian bupati OKU Timur H. Lanosin Hamzah agar meretas kemiskinan sesuai visi misi bupati OKU Timur Maju Lebih Mulia,’ pungkasnya.
Hairudin warga penerima Manfaat (KPM) mengucapkan,terima kasih atas bantuan beras ini sangat membantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.”
Bantuan seperti ini sangat berarti bagi kami. Semoga terus ada program-program seperti ini, dari pemerintah kabupaten OKU Timur.
“Karena program rutin ini dapat membantu warga tak mampu dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kecamatan Jayapura. (BD)