Polsek Kertasari Berikan Bantuan Korban Kebakaran

Foto : Dok. Polsek Kertasari

Sriwijayatimes.id, Bandung | Polsek Kertasari memberikan bantuan kebutuhan pokok kepada korban rumah terbakar. Dua rumah warga Kampung Sukahaji RT02/03, Desa Sukapura, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung habis terbakar, Minggu 31 Januari 2021.

Dua rumah panggung yang ludes terbakar diketahui milik Endang Ading (65) dan Iyus (40).

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Hendra Kurniawan, melalui Kapolsek Kertasari Iptu Yoni Agustina mengatakan, untuk meringankan beban kedua korban yang rumahnya terbakar, pihaknya menyalurkan bantuan.

Yoni menjelaskan, peristiwa kebakaran diduga akibat kosleting arus pendek listrik. Akibatnya, dua rumah beserta isinya habis terbakar.

“Api diduga berasal dari adanya hubungan arus pendek listrik di rumah Endang, “ujar Yoni kepada awak media di Soreang, Minggu, (31/1/2021)

Baca Juga :
Enos Akan Evaluasi Terkait Macet Mesin Pompa Mobil Damkar

“Api diduga berasal dari adanya hubungan arus pendek listrik di rumah Endang, “ujar Yoni saat dihubungi Jurnal Soreang, Minggu. “Korban sementara di evakuasi di rumah saudaranya,” tambahnya.

Demi meringankan beban korban, Kapolsek Kertasari diwakili oleh anggotanya dan Bhabinkamtibmas Desa Sukapura Bripka Irwan Wardhani, memberikan bantuan yang diterima langsung oleh korban sendiri, yaitu Endang.

“Bantuan tersebut berupa 1 karung beras, 1 dus mie instan, dan 1 dus air mineral,” imbuh Kapolsek.(***/Yogi)

Laporan Kontributor Bandung Raya : Yogi