Sriwijayatimes id OKU Timur – Puskesmas Pandan Agung menggelar kegiatan senam kebugaran jasmani bersama sebagai upaya mendorong budaya hidup sehat dan mempererat sinergi lintas sektor. Rabu, (15/10/2025).
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Seksi Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Kerja, dan Olahraga Dinas Kesehatan Kabupaten OKU Timur. Senam berlangsung di halaman Puskesmas Pandan Agung pada pukul 07.30 WIB dengan suasana yang meriah dan penuh semangat.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Puskesmas Pandan Agung Solha Srikandi, Camat Madang Suku II H. Arisman, serta tim Dinas Kesehatan Kabupaten OKU Timur yang dipimpin oleh Leni Marlina, SKM., MM., selaku Kepala Seksi Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Kerja, dan Olahraga.
Kepala Puskesmas Pandan Agung, Solha Srikandi, menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut.
“Senam bersama ini bukan hanya menyehatkan, tapi juga mempererat kebersamaan antarpegawai dan lintas sektor,” ujarnya.
Sementara, Camat Madang Suku II, H. Arisman, menilai kegiatan ini penting untuk menjaga kebugaran tenaga kesehatan. “Pelayanan yang baik berawal dari tenaga kesehatan yang sehat dan bersemangat,” katanya.
Sementara itu, Leni Marlina, SKM., MM., menjelaskan bahwa kegiatan ini juga merupakan bagian dari pembinaan lapangan dan pengawasan terhadap fasilitas kesehatan serta penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
“Kami berharap aktivitas fisik seperti senam dapat menjadi kebiasaan positif di lingkungan kerja,” ungkapnya.
Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan ramah tamah antara peserta. Kegiatan ini menjadi momentum memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam mewujudkan lingkungan kerja yang sehat dan produktif.