Ratusan Lansia Senam Bareng Enjos

Sriwijayatimes.id | OKU Timur – H. Lanosin Hamzah, ST dan Joko Suprianto atau kerap dipanggil Enjos bersama Tim kemenangan sambangi lansia di kelurahan Terukis Rahayu untuk menggelar senam bersama di lapangan Koni Martapura OKU Timur. pada Minggu (22/12/2019).

Senam dimulai pada pukul 06.30 pagi. Keceriaan baik dari Enos Joko sendiri maupun para lansia tercurah dalam sela – sela senam bersama. Keakraban tanpa batas dengan masyarakat pula terlihat sangat hangat ketika saaat senam maupun pada sesi foto.

Tak hanya itu, selain senam dirinya pula memberikan cindera mata berupa sound wireles fullset, untuk digunakan para lansia senam dikemudian harinya.

“Sound wireles ini semoga bermanfaat untuk ibu – ibu dan bapak – bapak sekalian untuk memberikan semangat yang lebih lagi senam dikemudian harinya. Saya berharap kebahagiaan ini menjadi keberkahan bagi kita semua”. Ujar Enos.

Baca Juga :
Enos dan Joko Paparkan 12 Visi Misi

Sementara itu ibu Mur, perwakilan dari senam lansia mengucapkan banyak terimakasih atas cinderamata yang tela diberikan.

“Mari kita bersyukur kepada Allah SWT, karena bapak lanosin dapat hadir tengah – tengah kita, kami mengucapkan banyak terimakasih atas cinderamata yang telah bapak berikan kepada kami, semoga senam lansia ini semakin maju, bapak pun diberikan kesehatan oleh Allah SWT, dan semoga Allah SWT mengabulkan untuk bapak menjadi Bupati OKU Timur kedepan”. Ujarnyanya (TM)