#Orang Tak Mampu Butuh Bantuan#
Sriwijayatimes. Id OKU Timur -Sebelumnya ibu Aisah tak tahu bahwa Rizky lahir tanpa anus. Empat hari berlalu, beliau menyadari bahwa Rizky tak memilikinya. Kondisi itu ia tahu dari perut Rizky yang membengkak, muntah-muntah, dan yang akhirnya kondisi Rizky kritis.
Kebahagiaan yang tengah dirasakan ibu Aisah dan suami, seketika berganti dengan kesedihan. Tak ada pilihan bagi mereka, selain membawanya ke rumah sakit untuk membantu Rizky mendapat pertolongan dari tim medis.
Pak Abas, suami Ibu Aisah, mereka tinggal di desa Gunung Batu Kab. OKU Timur hanyalah seorang petani. Tak memiliki gaji setiap bulan. Pendapatannya bergantung dari sepetak lahan milik orang dan alam.
3 bulan pak Abas barulah bisa memanen hasil dari taninya, dengan pendapatan Rp 600-700 ribu rupiah. Kondisi ekonomi yang terbatas, tidak memiliki jaminan kesehatan, membuat kedua orang tua Rizki semakin bingung dan terus berupaya meminta pertolongan.
Dari operasi pembuatan kantong kolostomi, mereka masih berhutang pada rumah sakit sebesar 58 juta dari 68 juta. Itupun pihak RSUP Dr. Mohammad Husein Palembang sudah berbaik hati untuk memberi kelonggaran pak Abas mengangsur Rp300rb/bln.
Bahkan beliau sudah menjual satu-satunya kebun untuk pengobatan Rizky seharga 7 juta.
Rumah yang jauh dari rumah sakit, membuat banyak pengeluaran yang dibutuhkan saat menempuh pengobatan. Sementara saat Rizky berumur 6 bulan, ia harus mendapat tindakan operasi pembuatan anus di RSUP Dr. Mohammad Husein Palembang.
Sangat sulit bagi pak Abas bisa mendapatkan uang sebesar itu. Jangankan biaya operasi, kebutuhan sehari-hari dan mengangsur hutangnya di RS sering membuat pak Abas mencari pekerjaan tambahan dan pinjam ke teman-temannya.
Fatal akibatnya, jika Rizky tak mendapat tindakan operasi pembuatan anus. Kemungkinan terbesar ia akan alami Infeksi di usus besar dan akan mengancam kesehatan dan nyawanya.
“Setiap mau buang air besar dan dibersihkan kolostominya, Rizky selalu menangis. Saya tambah sedih, gak kuat lihatnya.”- ungkap ibu Aisah, minggu (08/08/2021)
Orang baik, akankah Rizky hanya berjuang dengan kedua orang tuanya yang minim pendapatan?Sedangkan ia butuh puluhan juta untuk bisa memiliki anus seperti kita dan membayar hutang di RS. (BD)
Rekening Donasi:
BSI: 700 1201 454
Mandiri: 140000 311 7703
BCA: 0101 358 363
a.n Yayasan Yatim Mandiri
#yatimmandiri #yatimmandiripalembang #kesehatan #bantuankesehatan #operasi #keluargadhuafa #bantusesama #kuatbersama #pedulianak