Sriwijayatimes.id, OKU Timur | DPD KNPI Kabupaten OKU Timur, menggelar Sosialisasi Pencegahan Bahaya Narkoba dan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) Antara DPD KNPI Kabupaten OKU Timur dan BNN Kabupaten OKU Timur yang bertajuk War On Drugs (perang melawan narkoba), Kamis (25/03/2021) di Royal Cafe Kota Baru.
Acara dibuka langsung oleh Ketua KNPI OKU Timur, Oki Endrata Wijaya, S.T., M.T., dihadiri oleh Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten OKU Timur, AKBP. H. Gendi Marzanto, S.H., M.H., Anggota Satres Narkoba Polres OKU Timur, Majelis Pemuda Indonesia OKU Timur, Dodi Purnama, ST., MM., Perwakilan Disporapar OKU Timur dan seluruh Ketua Pengurus KNPI Kecamatan.
DPD KNPI OKU Timur berupaya turut memerangi narkoba, mengingat dampak negatif akibat mengkonsumsi narkoba sangat merugikan baik secara individu maupun orang lain. Oki dalam sambutannya mengatakan, bahwa Narkoba saat ini merupakan musuh bangsa, karena kita tahu Narkoba dapat merusak generasi bangsa khususnya anak muda.
”Mari bersama kita melawan narkoba karena kita tahu narkoba adalah musuh bangsa yang dapat merusak generasi penerus bangsa,” Ucap Oki.
Tentang kasus narkoba khususnya di Kabupaten OKU Timur, Oki berharap DPD KNPI OKU Timur dapat aktif turut serta melakukan sosialisai dalam pencegahan narkoba dikalangan pelajar bersama Polri dan BNNK OKU Timur. Diketahui bahwa anak muda khususnya dikalangan pelajar, masih mencari jati diri dan jangan sampai mereka terlena serta rusak oleh narkoba.
“Semoga permasalahan narkoba di masa pandemi covid 19 saat ini bisa terselesaikan agar pemuda bangsa khususnya di Kabupaten OKU Timur terhindar dari narkoba,” Ujarnya.
Kegiatan ini juga diisi dengan materi-materi tentang pemahaman tentang apa itu narkoba, jenis-jenis narkoba, dampak setelah mengkonsumsi narkoba dan bahaya-bahaya lainnya apabila mengkonsumsi narkoba.
Pemateri dari kegiatan ini diisi oleh Kepala BNN OKU Timur, sebagai wujud kecintaannya terhadap masyarakat OKU Timur khususnya untuk generasi muda agar menjauhi barang haram tersebut.
Sementara, Majelis Pemuda Indonesia OKU Timur, Dodi Purnama, ST.,MM mendukung peran serta DPD KNPI OKU Timur untuk ikut aktif berperang melawan narkoba demi mewujudkan cita-cita anak bangsa yang bebas dari narkoba.
” Mari kita bersama-sama mempunyai komitmen untuk perang memberantas narkoba dan melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah. Sebab siswa wajib mengenal narkoba dan apa dampaknya, karena siswa akan berfikir bahwa mereka mempunyai cita-cita untuk digapai.” Jelasnya. (BD)