Bupati OKU Timur, Ditunjuk Menjadi Ketum Lemkari Pengprop

Sriwijayatimes ID OKU Timur -Ketua Perguruan Lemkari Sumsel Meriyadi ST MM saat audiensi kepada Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur beberapa hari yang lalu langsung menunjuk Bupati OKU Timur H Lanosin ST (Enos) menjadi ketua (ketum) Pengprop Lembaga Karate-Do Indonesia (Lemkari) Provinsi Sumsel.

Hal ini diungkapkan langsung Meriyadi Ketua Perguruan Lemkari Sumsel mengatakan Bupati OKU Timur merupakan sosok beliau memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat. Serta dinilai mempunyai kemampuan disiplin untuk membina generasi muda yang sejalan dengan kegiatan olahraga karate Lemkari,” ungkapnya

“Penunjukan langsunh kepada Bupati  OKU Timur Lanosin direspon  positif. Bahkan kita akan menginformasikan kepada seluruh anggota Lemkari setiap kabupaten/ kota di Sumsel. Sebab perwakilan kabupaten/kota  memang sudah  mendukung beliau untuk menjadi ketua umum porprov nantinya,” jelasnya.

Dirinya menambahkan, jiwa kepemimpinan Bupati Enos yang ramah, santun dan disiplin tentu akan menjadi semangat baru generasi muda dalam meningkatkan prestasi. Selain itu hal ini juga sejalan dengan tujuan dan harapan Lemkari.

Baca Juga :
Bupati OKU Timur Paparkan 8 Misi OKUT Maju Lebih Mulia

”Olahraga Karate ini jika bicara tingkat Internasional, tentu dari Sumsel sudah menjadi sumber kekuatan lengkap mewakili Indonesia. Apalagi Kabupaten OKU Timur merupakan salah satu pusat masa terbanyak untuk Lemkari Sumatera Selatan,” terangnya.

Sementara, Bupati OKU Timur H Lanosin mengatakan,selagi tidak menggangu aktivitasnya dalam menjalankan amanat rakyat OKU Timur dirinya siap menjadi Ketum Penprov Lemkari Sumsel,”katanya

“Demi kepentingan bersama dan kemajuan olahraga Lemkari dirinya sangat merespon positip. Apa lagi OKU Timur merupakan pusat masa terbanyak Lemkari di Provinsi Sumatera Selatan. Ia berharap kedepan prestasi Lemkari ini bisa lebih baik,” harap Enos. (BD)