Bupati OKUT Tinjau Lahan Percetakan Sawah Secara Mandiri Di Desa Sukadamai

“Kami selaku wakil rakyat tentunya mendukung penuh program ini. Bahkan akan dibahas tahun ini untuk dianggarkan di tahun 2022 mendatang. Tentunya hal yang utama adalah berdasarkan kepada kesejahteraan masyarakat. Apa yang menjadi keinginan masyarakat yang disampaikan melalui tokoh masyarakat agar pemerintah memfasilitasi pengelolaan cetak sawah ini. Pesan saya jangan menimbulkan persoalan dan berjalan dengan baik melalui musyawarah mufakat”, ujar Beni.

Ditempat yang sama, tokoh masyarakat setempat yang juga mantan Kepala Desa Imron Rosadi, menghaturkan ribuan terimakasih kepada Pemkab OKUT, DPRD OKUT, serta seluruh pihak atas terealisasinya program cetak sawah ini.

Baca Juga :
Bupati OKU Timur Pimpin Upacara Peringatan Hardiknas

“Dengan adanya program cetak sawah ini, kami sangat berterima kasih kepada jajaran pemerintah dan DPRD OKUT, yang sudah memfasilitasi program ini dan akhirnya bisa terwujud untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Desa Suka Damai, Batumarta IX Madang Suku III”, ungkap Imron. (BD)